Bengkulu.WahanaNews.co, Mukomuko - Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu, berencana membangun jalan dan gorong-gorong di Tugu Udang, Desa Medan Jaya, Kecamatan Ipuh, yang rusak akibat banjir. Pembangunan tersebut dijadwalkan dimulai pada awal tahun 2025.
"Menurut arahan Kepala Dinas, Insyaallah pembangunannya dimulai awal tahun ini," ujar Kabid Bina Marga Dinas PUPR Mukomuko, Yusup, di Mukomuko.
Baca Juga:
Dinkes Mukomuko Dukung Desa Sosialisasi dan Edukasi Penanggulangan TBC Tahun 2024
Yusup menjelaskan bahwa pembangunan jalan yang jebol akan dilakukan menggunakan metode yang sama seperti perbaikan jalan poros menuju SMPN di Desa Pulai Payung, Kecamatan Ipuh.
Gorong-gorong akan diganti dengan dua unit gorong-gorong berbentuk kotak untuk menahan debit air yang tinggi saat hujan. Setelah itu, area tersebut akan ditimbun dengan material tanah, pasir, dan batu untuk memperlancar arus lalu lintas.
Debit air di sana cukup besar, terutama saat hujan deras. Gorong-gorong kotak ini juga berfungsi sebagai saluran pembuangan air, tambah Yusup.
Baca Juga:
KPU Kabupaten Mukomuko Minta PLN Pastikan Pasokan Listrik Aman Saat Pilkada 2024
Pembangunan jalan dan gorong-gorong akan menggunakan dana pemeliharaan jalan dan jembatan tahun anggaran 2025. Yusup menambahkan bahwa proyek ini akan dikerjakan secara swakelola oleh Dinas PUPR Mukomuko.
Pada tahun 2024, Dinas PUPR sebenarnya sudah merencanakan pembangunan jalan dan gorong-gorong ini dengan anggaran yang bersumber dari Belanja Tidak Terduga (BTT) atau APBD Perubahan 2024. Namun, rencana tersebut batal karena keterbatasan waktu pelaksanaan dan regulasi penggunaan dana BTT untuk proyek tersebut.
Kebutuhan anggaran pembangunan jalan dan gorong-gorong ini diperkirakan mencapai Rp80 hingga Rp90 juta, jelas Yusup.