Bengkulu.WahanaNews.co, Mukomuko - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu, mengusulkan pemenuhan kekurangan sebanyak 2.495 lembar surat suara untuk Pilkada Serentak 2024, setelah proses sortir dan pelipatan selesai dilakukan di gudang KPU setempat.
"Sebanyak 2.495 surat suara untuk Pilkada 2024 yang kurang terdiri atas surat suara pemilihan bupati dan wakil bupati Mukomuko 1.103 lembar dan pemilihan gubernur dan wakil gubernur Bengkulu 1.392 lembar," kata Ketua KPU Kabupaten Mukomuko Marjono di Mukomuko, Minggu (17/11/2024).
Baca Juga:
Polres Mukomuko Ungkap Praktik Prostitusi Terselubung di Panti Pijat Koto Jaya
Ia mengatakan, pihaknya mengusulkan kekurangan surat suara pemilihan bupati dan wakil bupati Mukomuko sebanyak 1.103 lembar kepada pihak percetakan PT Gramedia di daerah Cikarang.
Ia menambahkan, pihak ketiga telah mencetak kekurangan surat suara tersebut, selanjutnya ada petugas dari lembaga ini yang menjemput surat suara tersebut.
Terkait dengan kekurangan surat suara untuk pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Bengkulu sebanyak 1.392 lembar, katanya, pihaknya menunggu instruksi dan petunjuk dari KPU Provinsi Bengkulu.
Baca Juga:
Dinas Pertanian Kabupaten Mukomuko Targetkan Rehabilitasi Jaringan Irigasi Selesai Desember 2024
"Yang jelas kami menjemput surat suara untuk pemilihan bupati dan wakil bupati Mukomuko, kekurangan surat suara pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur kami usulkan dulu, nanti apakah kami jemput di provinsi," ujarnya.
Ia menjelaskan, surat suara untuk Pilkada Mukomuko tahun 2024 kurang setelah ditemukan sebanyak 15 lembar surat suara pemilihan gubernur dan wakil gubernur Bengkulu yang rusak, dan 117 surat suara pemilihan bupati dan wakil bupati Mukomuko yang rusak.
Untuk pendistribusian logistik pilkada ini, katanya, dilaksanakan paling lama H-1 pelaksanaan pemungutan suara tanggal 27 November 2024.