Pemerintah Provinsi Bengkulu menilai perlindungan terhadap polio adalah hak setiap anak dan tugas bersama untuk memastikan hak tersebut terpenuhi.
Apalagi, lanjutnya penyakit polio merupakan salah satu kedaruratan kesehatan masyarakat dan seluruh negara telah berkomitmen untuk mewujudkan eradikasi polio termasuk Indonesia.
Baca Juga:
Tim Pengendalian Inflasi Daerah Bengkulu Siapkan Peta Jalan Kendalikan Inflasi 2025-2027
"Saya berharap melalui program ini, dapat mencapai target cakupan imunisasi yang maksimal dan memastikan Provinsi Bengkulu bebas dari polio. Mari kita bergandengan tangan dan berkomitmen untuk melindungi anak-anak kita dari penyakit polio," ujarnya.
[Redaktur: Amanda Zubehor]