"Pertamina Patra Niaga mewajibkan seluruh SPBE melakukan langkah Standar Operation Procedure (SOP) sebelum pengisian gas ke tabung," ucapnya.
Nikho menjelaskan untuk diketahui bersama, bahwa berat total produk elpiji 3 kilogram adalah delapan kilogram yang terdiri dari berat tabung lima kilogram dan berat isi elpiji tiga kilogram.
Baca Juga:
Kepala Diskominfo Pontianak: Terus Tingkatkan Indeks Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik
"Apabila melakukan pembelian elpiji di pangkalan resmi, konsumen dapat menimbang langsung tabung yang akan dibeli," kata Nikho.
Hingga saat ini, terdapat 4 SPBE PSO dan 1 SPBE NPSO hadir di wilayah Bengkulu. Adapun, rata-rata penyaluran elpiji 3 kilogram selama Mei 2024 rata-rata sebesar 170 metrik ton (MT) per hari.
Pertamina juga turut mengajak masyarakat untuk bersama mengawasi pendistribusian elpiji bersubsidi agar dapat benar-benar digunakan oleh masyarakat yang kurang mampu. Dengan peran aktif masyarakat, lanjut dia diharapkan dapat membantu peran Pertamina dalam menjaga kestabilan pasokan elpiji di seluruh wilayah.
Baca Juga:
Asisten Setda Kaltara Harap SPBE Tingkatkan Kualitas Pelayanan Publik di Provinsi
[Redaktur: Amanda Zubehor]