Selain itu, katanya, berbagai peralatan elektronik yang digunakan oleh PPK melakukan rapat pleno terbuka rekapitulasi penghitungan suara dan penetapan hasil Pemilu 2024 tingkat kecamatan membutuhkan listrik.
Selain itu, katanya, pihaknya juga akan berkoordinasi dengan pihak PT Telkom untuk memastikan tidak ada gangguan jaringan internet saat rapat pleno terbuka rekapitulasi penghitungan suara dan penetapan hasil Pemilu 2024 tingkat kecamatan hingga kabupaten.
Baca Juga:
Soal Hasil Pilpres 2024: PTUN Jakarta Tak Terima Gugatan PDIP, Ini Alasannya
Dari 15 kecamatan di daerah ini, katanya, yang perlu diantisipasi jaringan internet di sejumlah kecamatan terjauh seperti Kecamatan Malin Deman, Kecamatan Air Rami, dan Kecamatan Selagan Raya.
"Dari awal kendala-kendala ini sudah kami antisipasi demi kelancaran dalam proses penghitungan surat suara pemilu di TPS sampai rapat pleno terbuka rekapitulasi penghitungan suara dan penetapan hasil Pemilu 2024," ujarnya.
Sementara itu, ia mengatakan, hari ini penyelenggara pemilu di tingkat kecamatan diberikan kesempatan untuk istirahat sambil mereka menyiapkan diri sebelum mereka melaksanakan rapat pleno terbuka rekapitulasi penghitungan suara dan penetapan hasil Pemilu 2024.
Baca Juga:
KPU Labura Verifikasi Berkas Calon Bupati dan Wakil Bupati di Rantau Prapat: Pastikan Dokumen Sah
Selain itu, katanya, mayoritas logistik pemilu dari 585 tps yang tersebar di 148 desa dan tiga kelurahan di daerah ini sudah berada di sekretariat ppk di daerah ini.
[Redaktur: Amanda Zubehor]